Teguh Anantawikrama Diusulkan Jadi Menteri Pertanian

Teguh Anantawikrama Diusulkan Jadi Menteri Pertanian

Jaringan Alumni Muda Himpunan Mahasiswa Islam (JAM-HMI) menyebut sosok Teguh Anantawikrama layak jadi Menteri Pertanian.

“Saat ini banyak sekali program Presiden yang memerlukan sosok yang larinya kencang dan tak mudah menghilang di semua kondisi negara memerlukan dan sosok bertanggung jawab itu adalah Teguh Anantawikrama, beliau banyak bekerjasama dengan kami mengelola lahan pertanian di Jawa Timur dan Jawa Barat, kepeduliannya nyata”ujar Abdullah Amas, Ketua Jaringan Alumni Muda Himpunan Mahasiswa Islam (JAM-HMI).

JAM-HMI menyebut saat ini ancaman ketahanan pangan dan minimnya generasi muda mau bertani amat berat. Perlu sosok pemimpin yang berani dan tak mudah menghilang dari tanggung jawab serta memiliki track record bersih

Tokoh Ketahanan Pangan

Teguh Anantawikrama juga dikenal sebagai Tokoh Ketahanan Pangan. Sudah sejak dulu JAM-HMI memberikan penghargaan kepada Teguh Anantawikrama sebagai Tokoh Ketahanan Pangan.

Dinobatkannya Teguh Anantawikrama karena dinilai sebagai inspirator UMKM peduli ketahanan pangan yang ikut menggerakkan UMKM yang saat ini menghadapi tantangan global berupa krisis pangan dan krisis iklim.

“Sosok Teguh terbukti mempunyai concern luar biasa bagi penanganan krisis iklim dan pangan, Jawa Timur amat tinggi speed-nya atau kencangnya sebagai Tokoh UMKM dalam upaya penanganan krisis iklim dan pangan tersebut sekaligus membangun kesadaran UMKM atas persoalan terdekat setelah kita berhasil lolos dari pandemi,” ujar Humas JAM HMI Ummu Salamah dalam keterangannya ketika itu, Rabu (15/6/2022).

Menteri Pertanian Diganti

Sebelumnya dikabarkan Presiden Jokowi akan mengganti Menteri Pertanian

“Ya (reshuffle) konsekuensinya. Gitu ya,” kata Pratikno di Kantor Kementerian Sekretariat Negara Jakarta Pusat, Kamis (5/10/2023).

Dia menyampaikan akan menunggu arahan Presiden Jokowi usai menerima surat pengunduran diri Syahrul Yasin Limpo. Jika disetujui, maka akan diterbitkan keputusan presiden (keppres) pemberhatian Syahrul Yasin Limpo dari jabatan Mentan.

“Sebagai tindaklanjut (surat pengunduran diri) ini tentu saja kita akan segera menindaklanjuti. Nanti saya menunggu arahan Bapak Presiden kemungkinannya adalah tentu karena sudah mengundurkan diri akan diterbitkan keppres pemberhentian,” jelasnya.

Pratikno menuturkan Jokowi akan segera mencari sosok yang akan mengisi posisi Mentan. Dia menekankan hal tersebut merupakan keputusan dan hak prerogatif Jokowi.

“Tentu saja kita harus mencari orang yang melaksanakan tugas sebagai Menteri Pertanian,” ujar Pratikno.

Check Also

Dua S Terkait Seringnya Konsolidasi Komandan Dasco Di Banten

Oleh : Abdullah Amas (Direktur Eksekutif ATUM Institute)   Menghadiri Koordinasi Pemenangan Pemilihan Kepala Daerah …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *